Hadapi Era Industri 4.0, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan Launching Kelas Industri Gamelab Indonesia | LKTNews.com

Hadapi Era Industri 4.0, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan Launching Kelas Industri Gamelab Indonesia

Hadapi Era Industri 4.0, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan Launching Kelas Industri Gamelab Indonesia
SMK NU 05 Kaliwungu Selatan Launching Kelas Industri Gamelab Indonesia. (Foto: Dok. SMK NU 05 Kaliwungu Selatan)

KALIWUNGU SELATAN, LKT News - Dalam menghadapi era industri 4.0, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan Kendal kembali melakukan launching kelas industri setelah sebelumnya jurusan TBSM menjadi kelas industri Yamaha. Kali ini jurusan RPL resmi menjadi kelas industri Gamelab Indonesia PT Educa Studio yang berlokasi di Salatiga, pada Sabtu (18/12/2021).

Acara launching Kelas Industri ini dihadiri oleh wakil bupati Kendal Windu Suko Basuki, Pimpinan PT Educa Studio Andi Suparno, Pengawas Dinas Dikbud Jateng Langgeng Budiharso, Ketua BP3MNU Prof. Dr. Abdul Ghofur, Ketua Komite KH. Fathurrahman dan disaksikan oleh perwakilan orang tua/wali murid.

Baca Juga : Wagub Jateng dan Wabup Kendal Apresiasi Film Manuto Karya Inakriya

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki berharap dengan diresmikannya kelas industri ini, SMK NU 05 Kaliwungu Selatan mampu mencetak lulusan SMK yg kreatif, inovatif dan siap bekerja di dunia industri, serta dapat turut memajukan industri kreatif di Kabupaten Kendal. 

"Di era Industri 4.0 kita harus menguasai IT dan memenangkan persaingan industri kreatif" tegas wakil Bupati yang biasa disapa pak Dhe Bas.

Sementara itu, Andi Suparno selaku pimpinan PT Educa Studio menyatakan, kelas industri sangat bermanfaat untuk siswa SMK dalam meningkatkan kompetensi dan skillnya. 

"Di dunia industri, syarat utama diterima bekerja adalah harus memiliki attitude yang kuat dan skill yang dibuktikan dengan portofolio yang baik," tutur Andi.

Baca Juga : Siswa SMKN 3 Kendal Ciptakan Platform E-commerce Untuk Kembangkan Produk UMKM

Kemudian, Ketua BP3MNU SMK NU 05 Kaliwungu Selatan, Prof Abdul Ghofur juga menambahkan, bahwa sekolahnya terus berupaya meningkatkan mutu layanan pendidikan dengan meningkatkan kualitas guru, menambah sarana prasarana dan mengembangkan kemitraan dengan DUDI. 

"Hari ini kita resmikan lab komputer baru sesuai spesifikasi yang dibutuhkan untuk kelas industri ini, kita akan terus support agar anak-anak memperoleh pendidikan terbaik" ujar Ghofur. 

Pengawas Sekolah Langgeng Budiharso juga ikut menyampaikan, bahawa pihaknya terus mendampingi Kepala Sekolah dan para Guru memberikan layanan pendidikan yang bermutu di SMK NU 05 Kaliwungu Selatan. 

Baca Juga : Siswi SMAN 1 Kaliwungu Kendal Membuat Mesin Pengolah Limbah Botol Plastik Jadi Bahan Baku Serat Sintetis

"Saya mohon Bapak Ibu wali murid terus mendukung program-program sekolah agar anak-anak bisa terlayani dengan baik," kata dia.

Pada kesempatan tersebut juga diberikan beasiswa prestasi kepada Aldi Firmansyah yang baru saja menjuarai LKS TBSM tingkat Kabupaten Kendal, Sabtu (27/11/2021) di SMK NU 02 Rowosari.

(Rokhimatul Inayah)

FOLLOW LKTNEWS.COM DI GOOGLE NEWS.

Next Post Previous Post