KEK Kendal Menjadi Kawasan Ekonomi Khusus Terbaik di Indonesia | LKTNews.com

KEK Kendal Menjadi Kawasan Ekonomi Khusus Terbaik di Indonesia

Sesmenko Perekonomian Susiwijono bersama Bupati Kendal Dico M Ganinduto
Sesmenko Perekonomian Susiwijono bersama Bupati Kendal Dico M Ganinduto. (Foto: Kendalkab)

KENDAL, LKTNews.com
- Jajaran Sekretariat Jenderal Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus (Setdenas KEK) berkolaborasi dengan PT Kawasan Industri Kendal selaku Badan Usaha KEK Kendal, melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-78.

Usai melaksanakan upacara di KEK Kendal, Sekretaris Menteri Koordinator (Sesmenko) Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso menyempatkan bertemu dengan Bupati Kendal Dico M. Ganinduto.

Baca Juga : Mayat Pria Misterius Ditemukan Tersangkut Batu di Sekitar Pelabuhan Kendal

Pihaknya menyampaikan jika pertemuan tersebut sekaligus melaporkan perkembangan KEK Kendal adalah yang terbaik dari 20 KEK yang ada di Indonesia.

"KEK Kendal memang dinilai paling bagus dari segi capaian, dan ini merupakan hasil rapat kita kemarin di Jawa Timur. Dalam waktu dekat ini besok direncanakan Bapak Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dan Ministry of Trade and Industry (Menteri Perdagangan dan Industri) dari Singapura akan datang ke Kabupaten Kendal, dalam rangka groundbreaking dan pengembangan KEK Kendal," ungkap Susiwijono Moegiarso.

Sesmenko juga menyampaikan akan ada penambahan dalam pengembangan KEK Kendal, dari tahap awal 1.000 Ha akan ditambah 1.200 Ha.

"Pesatnya pertumbuhan investasi di KEK Kendal ini dengan tahap pertama 1.000 Ha telah menunjukkan Utilisasi yang mencapai 90 persen, maka dari itu akan ada rencana penambahan kembali 1.200 Ha," imbuh Sesmenko.

Meneruskan pesan Presiden pada pidato RAPBN 2024, Sesmenko Susiwijono menjelaskan bahwa Pemerintah terus mendorong pengembangan KEK dan Proyek Strategis Nasional (PSN), dan saat ini yang menjadi fokus titik berat adalah penuntasannya.

Sementara itu, Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengaku sangat bersyukur KEK Kendal menjadi yang terbaik di Indonesia. Meski demikian, Dico mengaku tak akan berpuas diri dan akan terus meningkatkan iklim investasi di Kabupaten Kendal.

Baca Juga : 17 Daftar Tempat Makan di Kaliwungu Kendal yang Enak dan Populer

Bupati Dico M. Ganinduto turut menerangkan, selama dua tahun terakhir telah memberikan dukungan kepada KEK Kendal mulai dari ketersediaan air baku, adanya pemasangan pipa distribusi yang notabene akan memberikan manfaat bagi perusahaan di KEK.

"Kendal selalu full support terhadap adanya investasi yang masuk, memastikan ekosistem Investasi berjalan baik. Direncanakan dalam waktu dekat Pemkab bersama KEK Kendal akan melakukan kunjungan ke negara China, untuk bertemu dengan sejumlah calon investor, harapan besar tentu akan mendapatkan investasi yang nilainya cukup besar," jelas Dico M.Ganinduto.

FOLLOW LKTNEWS.COM DI GOOGLE NEWS.

Next Post Previous Post